Musrenbangdes Tahun Anggaran 2019 Desa Jinengdalem
23 Agustus 2018 14:05:05 WITA
Pembangunan yang baik akan terselenggara apabila diawali dengan perencanaan yang baik pula. Sehingga mampu dilaksanakan oleh seluruh pelaku pembangunan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat. Untuk itu, maka proses perencanaan memerlukan keterlibatan masyarakat, diantaranya dengan melakukan musyawarah perencanaan pembangunan (MUSRENBANG). Musrenbangdes atau Musrenbangdesa adalah forum musyawarah tahunan stakeholders desa (pihak yang berkepentingan untuk mengatasi permasalahan desa dan pihak yang akan terkena dampak hasil musyawarah) untuk menyepakati rencana kegiatan tahun anggaran berikutnya. Musrenbang desa dilaksanakan dengan memperhatikan rencana pembangunan jangka menengah desa,kinerja implementasi rencana tahun berjalan serta masukan dari nara sumber dan peserta yang menggambarkan permasalahan nyata yang sedang dihadapi.
Pada hari Kamis 23 Agustus 2018 Desa Jinengdalem mengadakan Murenbangdes dengan dihadiri oleh Kasi Pembangunan perwakilan dari Camat Buleleng, Pendamping Lokal Desa, BPD Jinengdalem, LPM Desa Jinengdalem, Perwakilan Desa Pakraman Pakraman Alap Sari, Perwakilan Banjar Adat Jinengdalem, Ketua Tim Penggerak PKK, Ketua UPS-AB Kahuripan, Ketua Bumdesa Dwi Amertha Sari, Ketua karang Taruna Dwi Eka Sari, Perwakilan Masyarakat Miskin, Ketua KWT Sulasmi, dan Semua Kader Posyandu yang di adakan di Aula Kantor Perbekel Jinengdalem. Musrenbangdes ini membahas usulan-usulan skala Supra Desa tahun 2018
Bidang Kegiatan Fisik dan Infrastruktur
- Trotoar dan Drainase Lanjutan
- Jembatan penghubung antara Desa Sinabun dengan Desa Jinengdalem
- Irisgasi tersier di masing-masing subak
Bidang Ekonomi
- Lumbung Pangan Desa
- Traktor dan mesin perontok padi
- Mesin tanam padi
Bidan SDM
- Pelatihan Songket
- Pelatihan Bondres
Dan dari hasil musrenbangdes tersebut dipilih tim delegasi yang akan di kirim pada Musrenbangdes tingkat Kecamatan
- Ketut Ardika (Perbekel)
- Nyoman Ardhana
- Made Budiarta
- Wayan Antasa Putra
- Kadek Rusmini
- Ketut Darmini
Komentar atas Musrenbangdes Tahun Anggaran 2019 Desa Jinengdalem
Formulir Penulisan Komentar
Layanan Mandiri
Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.
Masukkan NIK dan PIN!
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Jumlah Pengunjung |
- Penyaluran BLT-DD Periode Bulan Nopember 2024
- Perubahan APBDesa Tahun Anggaran 2024
- Penyaluran BLT-DD Periode Bulan Oktober 2024
- Penetapan APBDesa Perubahan Tahun Anggaran 2024
- Penyaluran BLT-DD Periode Bulan September 2024
- Musyawarah Perencanaan Pembangunan Desa (MUSRENBANGDES) Tahun 2025
- Kegiatan pemeliharaan saluran irigasi tersier/sederhana di Subak Ketug-Ketug